CakrawalaNews.co – Program Kampung Pancasila yang digagas Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya kembali menuai sorotan.
Ketua Komisi A DPRD Surabaya, Yona Bagus Widyatmoko (Cak Yebe), menilai program tersebut dijalankan tanpa kajian matang dan tak ada pelibatan dari DPRD.
Sponsor
Menurutnya, alih-alih digelar serentak di seluruh wilayah, Pemkot seharusnya menyiapkan mekanisme uji coba terlebih dahulu.
“Lebih baik kalau ada pilot project, misalnya satu kelurahan per zona wilayah Surabaya dijadikan contoh. Dari situ bisa diukur efektivitasnya,” ujar politisi Gerindra ini, Sabtu (13/9/2025).














