Cakrawalanews.co – Di era digital ini, smartphone sudah menjadi kebutuhan pokok bagi banyak orang. Tak jarang, pengguna smartphone mengisi daya baterai ponselnya di mobil saat bepergian.
Namun, beredar kabar bahwa kebiasaan mengisi daya baterai HP di mobil dapat mempercepat kerusakan baterai. Benarkah demikian?
Sponsor
Menurut sejumlah pendapat, mengisi daya baterai HP di mobil memang dapat berdampak pada kesehatan baterai. Tegangan listrik di mobil tidak selalu stabil, terutama saat mesin mobil dihidupkan atau dimatikan. Hal ini dapat menyebabkan baterai HP menerima tegangan yang tidak sesuai dengan kebutuhannya, sehingga dapat mempercepat kerusakan baterai.














