Ratusan pelajar Surabaya semarakkan peringatan Hari Musik Nasional

oleh -268 Dilihat
oleh

Surabaya, cakrawalanews.co – Peringatan Hari Musik Nasional Di Surabaya berlangsung semarak. Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi memimpin acara peringatan Hari Musik Nasional tahun 2023 di makam tokoh Pahlawan Nasional Wage Rudolf (WR) Soepratman, di Jalan Kenjeran Rangkah Surabaya, Kamis (9/3/2023).

Ratusan pelajar dan juga anggota DPRD Kota Surabaya bersama Forkompimda nampak hadir dalam peringatan tersebut.

Acara ini juga diikuti langsung jajaran Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbud Ristek) RI melalui daring.

Kepala Dinas Pendidikan Kota (Dispendik) Surabaya, Yusuf Masruh menambahkan, peringatan Hari Musik Nasional digelar di makam Pahlawan WR Soepratman diharapkan dapat menanamkan jiwa nasionalis kepada para pelajar Surabaya.

“Ini kan untuk menanamkan kebiasaan-kebiasaan nasionalis anak-anak melalui tempat-tempat bersejarah. Biar anak-anak tahu penciptanya Indonesia Raya, memang harus kita bangun mulai dini,” kata Yusuf Masruh usai acara.

Setidaknya ada sebanyak 400 siswa SD-SMP di Surabaya yang turut serta menyemarakkan peringatan Hari Musik Nasional 2023 di Makam WR Soepratman.

Sedangkan bagi para siswa yang lain, Yusuf menyebut, mereka mengikutinya melalui daring di sekolah masing-masing.

“Jadi serentak seluruh sekolah. Jadi pelaksanaan dilakukan melalui daring maupun luring,” pungkasnya.

No More Posts Available.

No more pages to load.