Kopertis Dukung PTS Memperbanyak Jalur Bidikmisi

oleh -140 Dilihat

Surabaya,cakrawalanews.co – Kebutuhan operasional Perguruan Tinggi Swasta (PTS) memang tinggi. Hal ini membuat PTS membuka kesempatan lebar untuk jalur Bidikmisi ( Biaya Pendidikan Mahasiswa Miskin Berprestasi).
Koordinator Kopertis Wilayah VII Dr. Ir. Suprapto, DEA. Suprapto menyatakan bahwa kampus harus menyediakan bidikmisi karena di kampus manapun pasti banyak masyarakat yang tidak mampu.
Menurutnya, Senin (1/10) beberapa PTS besar memang mengurangi jumlah bidikmisi. Bidikmisi sendiri merupakan mandat pemerintah yang harus dilaksanakan. Ini merupakan salah satu cara pemerintah dalam mengupayakan pemerataan pendidikan.

“Ini mandat yang harus dilaksanakan. Jadi ini mandat pemerintah supaya ada pemerataan pendidikan untuk semua masyarakat Indonesia,” ungkapnya

Suprapto menyatakan, bahwa jumlah bidikmisi PTS dibagi menjadi beberapa tahap. Saat ini, tahap satu sudah dilakukan. Sedangkan tahap dua belum. Selain itu, ada juga bidikmisi dari pihak lain.
“Memang jumlahnya dibagi beberapa tahap (bidikmisi PTS). tahap satu sudah, tahap dua belum. Dan ada bidikmisi dari pihak lain (nonpemerintah). Jumlah nya pun meningkat,” ungkapnya.
Seperti diketahui, Bidikmisi adalah bantuan biaya pendidikan, berbeda dari beasiswa yang berfokus pada memberikan penghargaan atau dukungan dana terhadap mereka yang berprestasi, bidikmisi berfokus kepada yang memiliki keterbatasan kemampuan ekonomi (lihat penjelasan Pasal 76 UU No. 12 Tahun 2012 tentang Pendidikan Tinggi).
Walaupun demikian, syarat prestasi pada Bidikmisi ditujukan untuk menjamin bahwa penerima bidikmisi terseleksi dari yang benar benar mempunyai potensi dan kemauan untuk menyelesaikan pendidikan tinggi. (jn/mad)